Showing posts with label Robert van Gulik. Show all posts
Showing posts with label Robert van Gulik. Show all posts

Wednesday, 29 July 2015

Aksi Hakim Dee Mengungkap Pembunuhan Berlatar Belakang Penyelundupan Emas

Kalau ada cerita serial Hakim Dee (Dee Gong An atau Tie Kong An) yang paling menarik, kisah Gara-gara Emas Cina ini mungkin salah satu yang paling menarik. Karena kisah ini disebut-sebut sebagai kasus pertama yang ditangani oleh pria yang bernama asli Ti Jen-chieh ini dalam menjalani karirnya sebagai seorang kepala daerah.
Ketika itu Hakim Dee yang baru berusia 33 tahun diberi tugas oleh Kaisar Tang Kao-tsung atau Li Zhi (649-683) untuk menempati pos barunya sebagai penguasa kota pelabuhan Peng-lai. Sebagai penguasa baru, sang hakim langsung dihadapkan pada sebuah kasus pembunuhan misterius yang menimpa pendahulunya.
Baru saja Hakim Dee melakukan penyelidikan, tiba-tiba dia dikagetkan dengan kasus kedua dan ketiga dimana ada kasus hilangnya isteri seorang saudagar kaya dan kasus pembunuhan lainnya. Sehingga pemecahan kasusnya berjalan demikian rumit, sampai akhirnya sang hakim menemukan kata kunci bahwa kasus ini berhubungan dengan penyelundupan emas keluar dari wilayah Kerajaan Tang. Dan hebatnya aksi ini didalangi oleh seorang kepala biara yang sangat terkenal.
Cerita detektif Hakim Dee ini dikemas secara menarik oleh penulisnya Robert van Gulik dengan menggabungkan unsur kriminal, drama dan sedikit unsur mistis sehingga cerita ini jadi sangat asyik untuk dinikmati.
Secara kehidupan nyata, sosok Hakim Dee sendiri adalah sosok seorang tokoh yang pernah ada. Dia dilahirkan pada tahun 603 Masehi, di ibu kota Provinsi Xanxi yakni Tai-yuan. Dia adalah pejabat penting dalam Dinasti Tang. Hakim Dee diperkirakan meninggal pada tahun 700 Masehi.
Dia adalah seorang kepala daerah yang terkenal karena kesanggupannya untuk memecahkan persoalan kriminal yang rumit. Kehebatannya dalam memecahkan kasus mungkin setara dengan Bao Gong (Pao Kong) pada zaman Dinasti Song yang berkuasa antara tahun 960 sampai dengan tahun 1279. ()

Judul : Serial Hakim Dee
Penulis : Robert Van Gulik
Penerbit : PT Suara Harapan Bangsa
Harga Normal : Rp 45.000
Harga Diskon : Rp 40.000 (belum ongkos kirim)
Pemesanan : WA/SMS 085920713061 atau email bukuklasik@gmail.com