Tuesday, 27 January 2015

Kisah Pahlawan Gembul Dari Dinasti Tong

Tokoh Sie Jin Kwie telah lama menjadi legenda rakyat di Negeri Tiongkok. Kisah ini tergolong sebagai kisah roman sejarah karena latar belakang kisahnya diambil dari sejarah Dinasti Tong (618-907 Masehi). Kisah Sie Jin Kwie juga merupakan kisah yang sangat menarik selain untuk menghibur juga untuk memberikan wawasan baru kepada pembaca tentang kemashyuran Dinasti Tang dari Tiongkok yang memasuki kejayaan di tangan kaisar Lie Sie Bin.

Kisah ini dimulai ketika Sie Jin Kwie yang doyan makan (gembul) dan kuat bekerja ini mengalami kesulitan ekonomi. Namun berkat bantuan saudara angkatnya, dia bisa bertahan hidup. Sampai akhirnya dia melamar jadi tentara Kerajaan Tong yang akan berperang menghadapi Negeri Ko-le-kok.

Ketika memasuki dunia ketentaraan, sejumlah jasanya telah dikorup oleh seorang pejabat Dinasti Tong yang bernama Thio Su Kwie. Karena ulah si pejabat ini, Sie Jin Kwie pun tidak bisa mendapatkan penghargaan dari Kaisar Lie Sie Bin, meski dia beberapa kali menyelamatkan sang kaisar. (Kisah jasa-jasa Sie Jin Kwie yang dikorup ini pernah sukses digarap oleh Riantiarno dalam pementasan Teater Koma dengan tajuk “Sie Jin Kwie Kena Tipu”).

Setelah beberapa kali ditipu oleh Thio Su Kwie, barulah Sie Jin Kwie bertemu kaisar dalam sebuah penyelamatan spektakuler. Saat itu kaisar yang sedang terkepung oleh tentara musuh pimpinan Kay Souw Bun berhasil dibebaskan. Dan sejak saat itu, Sie Jin Kwie diangkat oleh kaisar menjadi Jenderal Besar (Tay Goan Swee).

Kisah Sie Jin Kwie sendiri, di negeri asalnya dikenal melalui kisah sejarah Dinasti Tong yang berjudul “Kiu Tong Sie dan Sin Tong Sie” yang disusun Lauw Hie. Kemudian kisah ini digubah lagi oleh Auwyang Siu pada zaman Dinasti Song (960-1126). Baru terakhir, Tio Keng Jian yang hidup di zaman Dinasti Beng (1366-1644) mengubahnya menjadi “Tong Siu Kee Houw Toan atau Soat Tong Houw Toan”. Baru kemudian kisah ini diberi judul “Sie Jin Kwie Ceng Tang”. Namun yang istimewa, kisah karya Tio Keng Jian ini kemudian diedit dan didaur ulang oleh Lauw Kuan Tiong, sang penulis naskah Sam Kok hingga jadi cerita ini.

Judul : Sie Jin Kwie Ceng Tang


Penulis : Tio Keng Jian


Diceritakan Kembali : Marcus AS


Penerbit : Suara Harapan Bangsa


Harga Normal : Rp 75.000


Harga Diskon : Rp 65.000


Pemesanan : WA /SMS 085920713061


Email : bukuklasik@gmail.com


Memahami Strategi Tiongkok Lewat Kisah Dong Zhou



Ada banyak sekali strategi perang dari Negeri Tiongkok yang sangat bermanfaat bagi kehidupan saat ini. Salah satunya adalah teori perang Sun Wu (Sun Tzu) yang sangat terkenal itu. Teori perang ahli militer ini pun begitu populer hingga saat ini. Sebab teori perang Sun Tzu ini tak hanya diterapkan dalam ilmu militer, tapi juga telah diaplikasikan dalam bidang ekonomi, managemen dan keuangan.
Beberapa strategi perang ini diterapkan secara mendetail dalam kisah Dong Zhou atau Tong Ciu dalam bahasa Hokkian. Di zaman ini, negeri yang superior adalah Negeri Zhou (Chow). Karena negeri ini berdiri hampir 800 tahun lamanya dan selama itu pula kerajaan ini mengusai daratan Tiongkok. Sampai akhirnya negeri ini berhasil ditaklukkan oleh Negeri Qin (Cin) dengan kaisar terkenalnya yang bernama Qin Shi Huang.
Namun sebelum memasuki zaman Qin, Negeri Panda ini mengalami beberapa masa transisi lewat periode masa berperang yang berlangsung selama 255 tahun. Dan dalam masa ini juga seluruh peradaban Tiongkok mengalami banyak perubahan, dari masa tradisional menuju ke era teknologi yang  lebih modern. Di masa-masa inilah yang kemudian memunculkan generasi para pemikir (filsuf) legendaris negeri ini.
Buku Kumpulan Kisah Dong Zhou ini pun sangat menarik untuk disimak, karena disajikan dalam bentuk komik klasik. Sehingga selain dapat menikmati cerita yang menarik, para pembaca juga dapat menikmati hasil goresan pelukis dan penutur CC Low.
Selain tentunya pembaca juga dapat mempelajari berbagai strategi yang biasa digunakan para pedagang Tionghoa di seluruh duniat, yang biasa mereka cangkok dari kisah-kisah Dong Zhou ini. ()  
Judul : Dong Zhou (1-4 Tamat)
Penulis : CC Lauw
Penerbit : Suara Harapan Bangsa
Harga Normal : Rp 270.000
Harga Diskon : Rp 200.000
Pemesanan : WA /SMS 085920713061
Email : bukuklasik@gmail.com